Halo Chicken:
Dari Mustahiq Menuju Muzakki
HaloZakat memiliki misi mengentaskan kemiskinan, menumbuhkan ekonomi, dan ikut serta dalam membangun umat lebih sejahtera. Misi ini bisa dilaksanakan melalui program pemberdayaan ekonomi.
Salah satu program pemberdayaan ekonomi yang dilakukan oleh HaloZakat adalah Halo Chicken. Halo Chicken merupakan program pemberdayaan ekonomi yang dicanangkan untuk meningkatkan kesejahteraan para mustahiq sehingga nantinya mereka bisa mandiri dan berdaya secara ekonomi, bahkan hingga menjadi muzakki.
Melalui penyediaan sarana dan prasarana bagi para mustahiq untuk bisa menjalankan usaha, HaloZakat memiliki misi peningkatan kesejahteraan yang terukur dan berkelanjutan. HaloZakat menyediakan pelatihan bagi para mustahiq hingga mampu untuk secara mandiri mengelola usahanya.
Bekerja sama dengan berbagai pihak, sejak awal Januari 2024 Halo Zakat melakukan proses seleksi mustahiq berdasarkan kesiapan dan kegigihan dalam mewujudkan keinginan untuk menjalankan usaha.
Dalam program ini, HaloZakat memberikan dukungan penuh kepada mustahiq untuk menjalankan bisnis ayam goreng (fried chicken). HaloZakat menyediakan pelatihan dan pendampingan menyeluruh kepada mustahiq hingga menguasai proses produksi dan penjualan bisnis. Kemampuan untuk secara mandiri membuat ayam goreng yang baik dan layak untuk dijual merupakan fokus utama pada fase pelatihan ini.
Bersamaan dengan berlangsungnya fase pelatihan, HaloZakat juga melakukan proses pengadaan bahan baku bagi mustahiq untuk bisa segera mengelola usahanya.
Penyediaan perlengkapan seperti etalase dan peralatan memasak dan pengemasan juga disediakan oleh HaloZakat sebagai bentuk kepedulian terhadap mustahiq. Harapannya, setelah mustahiq menyelesaikan proses pelatihan, bisa langsung turun langsung untuk mempraktekkan ilmu dan keahlian yang didapatkan.
Setelah melewati berbagai proses seleksi, pelatihan dan pendampingan, alhamdulillah pada tanggal 12 Februari 2024, Halo Chicken resmi diluncurkan. Pada hari pertama penjualan, warga sekitar tampak antusias menyambut kehadiran Halo Chicken sebagai salah satu makanan yang disukai anak maupun dewasa.
Dengan mengucap puji syukur ke hadirat Allah SWT dan kepada Nabi Muhammad SAW, HaloZakat berharap bisa semakin banyak lagi mustahiq yang mampu berdaya secara ekonomi sehingga tingkat kesejahteraannya pun dapat mengalami peningkatan.
HaloZakat memiliki komitmen untuk mengembangkan program pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat yang terukur dan berkelanjutan. Dengan visi mewujudkan generasi cerdas, mandiri dan berakhlak mulia melalui pendayagunaan zakat, infaq dan sedekah, HaloZakat akan terus mengajak para muzakki untuk ikut serta membantu masyarakat.